Mau menikmati sajian sedap dan pedas dari bakso ayam? Yuk, coba resep bakso ayam mercon berikut ini. Cara membuatnya cukup mudah.
Bahan-Bahan
- 50 buah bakso ayam ukuran kecil, digoreng sebentar
- 1 buah tomat
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 9 cabai merah keriting
- 19 cabai rawit
- 1 sdt terasi
- 3 butir kemiri
- 3 lembar daun jeruk
- 1/2 sdm garam
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 gelas air
- sedikit minyak
Cara Membuat
1. Goreng bawang putih, bawang merah, cabai merah, cabai rawit, tomat, terasi, dan kemiri hingga setengah matang. Lalu ulek kasar semua bahan tersebut.
2. Panaskan sedikit minyak. Tumis bumbu yang sudah diulek kasar dengan daun jeruk.
3. Masukkan bakso ayam ke tumisan. Aduk rata.
4. Tambahkan air, gula, garam, dan kaldu bubuk. Masak hingga bumbu meresap dan air sedikit menyusut.
5. Angkat dan sajikan.
Selamat mencoba dan semoga suka dengan resep bakso ayam mercon ini, ya!