Resep Tumis Jamur Shimeji Saus Tiram Kecap

Masak jamur sangat mudah dan dijamin enak karena teksturnya yang kenyal dan lembut. Secara alami jamur juga sudah memberikan rasa gurih tanpa harus diberi penyedap, ditambah nutrisinya yang tinggi dan kaya serat. Karena itulah jamur enak dijadikan menu sayur untuk keluarga, termasuk jamur shimeji. Jika tertarik memasak jamur shimeji di rumah, coba tumis jamur shimeji saja. Ini dia resepnya.

Bahan:

  • 150 gram jamur shimeji
  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 buah bawang bombai
  • 3 buah cabai rawit (optional)
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 batang daun bawang
  • minyak secukupnya

Cara membuat:

jamur shimeji

  1. Iris tipis atau cincang bawang putih dan bawang bombai. Iris serong cabai rawit.
  2. Panaskan sedikit minyak, tumis semua bawang hingga harum, masukkan cabai rawit, aduk sebentar.
  3. Masukkan jamur shimeji yang sudah dicuci dan disuwir-suwir. Tuang sedikit air secukupnya, besarkan nyala api, tumis cepat hingga jamur layu.
  4. Masukkan saus tiram, kecap manis, garam, dan lada bubuk, aduk rata.
  5. Tunggu hingga jamur empuk dan bumbu meresap. Jika suka agak basah atau nyemek, boleh disisakan airnya sedikit. Jika rasanya sudah pas, angkat.

Nikmati tumis jamur shimeji dengan nasi hangat.

Related Posts

Resep Udang Balon yang Renyah, Gurih dan Tidak Cepat Kempes

Resepindonesia.net – Selalu ada kreasi makanan baru yang viral di media sosial, seperti TikTok. Salah satunya adalah udang balon. Nah, udang balon ini memiliki penampilan yang unik dan menggugah selera.…

Resep Sate Kulit Ayam ala Angkringan

Sate kulit ayam mungkin menjadi salah satu camilan atau bahkan lauk angkringan pinggir jalan yang seringkali bisa dibikin sendiri di rumah. Cara membuatnya mudah dan bumbunya sederhana. Ini dia resep sate kulit…

One thought on “Resep Tumis Jamur Shimeji Saus Tiram Kecap

  1. Your blog is a constant source of inspiration for me. Your passion for your subject matter shines through in every post, and it’s clear that you genuinely care about making a positive impact on your readers.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Resep Udang Balon yang Renyah, Gurih dan Tidak Cepat Kempes

  • By shuji
  • September 18, 2024
  • 3 views
Resep Udang Balon yang Renyah, Gurih dan Tidak Cepat Kempes

Resep Sate Kulit Ayam ala Angkringan

  • By shuji
  • September 17, 2024
  • 6 views
Resep Sate Kulit Ayam ala Angkringan

Resep Creamy Miso Ramen ala Bunda Meilita

  • By shuji
  • September 16, 2024
  • 6 views
Resep Creamy Miso Ramen ala Bunda Meilita

Resep Popping Boba Semangka

  • By shuji
  • September 16, 2024
  • 6 views
Resep Popping Boba Semangka

Tips Membuat Mantau Goreng yang Lezat, Camilan Renyah

  • By shuji
  • September 15, 2024
  • 6 views
Tips Membuat Mantau Goreng yang Lezat, Camilan Renyah

Resep Es Pink Lava ala Cafe

  • By shuji
  • September 14, 2024
  • 5 views
Resep Es Pink Lava ala Cafe